Widget HTML Atas

Advertisements

4 Ciri-Ciri Spul Motor Rusak serta Cara Mengeceknya

Spul merupakan salah satu komponen listrik yang memiliki fungsi sangat penting dari sebuah kelistrikan motor.Motor Spul sendiri pada umumnya memiliki arus bukan DC tetapi tegangan bolak balik ( AC ).Oleh sebab itu didalam sebuah kelistrikan kendaraan yakni seperti lampu dan aki serta komponen lainnya bergantung dengan spul.Terlebih lagi apabila bagian spul motor mengalami kerusakkan.

Fungsi Spul sepeda motor

Fungsi utama dari sebuah spul motor adalah sebagai penghasil tenaga listrik.Kemudian akan diteruskan lagi ke sebuah komponen yang bernama kiprok.Nah dari kiprok ini nantinya akan diteruskan lagi kebagian lain dalam sistem kelistrikan sebuah kendaraan,salah satunya adalah ke bagian aki motor.Pelajari Arti Warna Kabel Spul Motor 


Bagi anda seorang yang awam sekali dengan dunia kelistrikan motor tentu akan sangat dibuat bingung sekali,apabila motor anda tiba-tiba mogok dan tidak keluar pengapiannya.

Tetapi sebenarnya kerusakkan pada spul pada sebuah kendaraan dapat diketahui dengan melihat ciri-cirinya.Dan ciri-ciri spul rusak akan dirasakan langsung dampaknya oleh si pengendara.Berikut ciri-cirinya:

Gambar Spul


4 Ciri-Ciri Spul Motor Rusak serta Cara Mengeceknya


Ciri-Ciri Spul Motor Rusak/Tanda spul Motor Rusak

1.Gejala atau ciri-ciri seperti lampu motor mati,pengisian aki akan terganggu atau mengalami tekor serta hilangnya pengapian menjadi beberapa ciri-ciri spul motor rusak ( bisa terjadi ketika spul beat Fi rusak )

2.Tidak mampunya alternator menerima beban listrik.Alternator berfungsi untuk re-charge listrik ke bagian aki.

3.Apabila soket kiprok  ke spul dilepas  dan diukur dengan voltmeter AC voltasenya cukup,namu apabila soket kiprok dipasangkan kembali ke spul dan diukur voltasenya kan mengalami drop dan tidak ada arus di bagian kiprok.

4.Ciri lainnya bisa juga dengan melihat langsung fisiknya atau melihat langsung ini adalah Cara cek spul motor tanpa avometer.Caranya anda harus membongkar terlebih dahulu blok tempat spul berada (untuk spul motor mio diblok magnet ).Apabila sudah terbuka akan terliihat warna kabel spul yang memerah dan timbul warna hitam seperti bekas terbakar.Dan biasanya terlihat plastik dari angker/rumah spul ikut meleleh terbakar.

Penyebab Spul Motor Mengalami kerusakkan

  1. Masa usia pemakaian
  2. Panas yang berlebihan pada dinamo
  3. Timbulnya konsleting pada soket motor
  4. Terkena air akibat paking yang rusak

Cara Mengecek Spul Motor Yang Rusak

 Setelah kita mengetahui beberapa ciri-ciri spul motor rusak tentu saja langkah selanjutnya yang ingin anda lakukan adalah melakukan perbaikkan.Berikut adalah langkah dalam melakukan perbaikkan.

4 Ciri-Ciri Spul Motor Rusak serta Cara Mengeceknya


Spul Pengisian

Biasanya kabel pada spul motor pengisian berwarna putih,apabila spul ini terbakar dan mengalami kerusakkan maka aki akan mengalami ngedrop sampai habis total ( biasa terjadi pada motor spul grand ).Dan bahkan apabila mengganti kiprok pun akan tetap sama karena masalahnya terletak pada lilitan spulnya.

Cara mengeceknya bisa dengan melihat bentuk fisiknya terbakar dan biasanya lilitannya mengalami putus.Untuk mengeceknya bisa dengan menggunakan Avometer tanpa membongkar-bongkar lilitan.Baca Juga Cara Mudah Gulung Spul Motor Sendiri

Lakukan setting Avometer atau multitester di OHM/Hambatan,kemudian hubungkan soket merah avo dengan kabel putih spul dan soket hitam avo dengan kabel hitam.Apabila di avometer terbaca 0,2 - 1,0 Ohm berarti normal dan apabila lebih dari 1,0 Ohm berarti spul motor rusak dan sebaiknya langsung diganti baru saja.Bisa dilakukan untuk pengecekan pada spul motor vario 110 maupun jupiter z.

4 Ciri-Ciri Spul Motor Rusak serta Cara Mengeceknya


Spul Penerangan

Apabila lampu mengalami kerusakkan seperti lampu depan atau lampu utama mengalami tidak menyala bahkan lampu menyala dengan redup.Hal ini biasanya dikarenakan dari faktor spul motor penerangan mengalami putus atau terbakar.

Cara melakukan pengecekkannya dengan menggunakan avometer,yakni kabel warna kuning pada spul dihubungkan dengan soket avo berwarna merah dan kabel hitam pada spul dihubungkan dengan kabel hitam pada avo.

Lakukan penyetelan setelan avo pada ukuran OHM/Hambatan,kisaran normal diangka 0,2 - 1,0 Ohm,apabila kurang dan lebih dari angka tersebut sebaiknya lakukan pergantian saja.

Semua dilakukan dalam kondisi dingin agar tidak mempengaruhi dalam melakukan pengecekkan.

Selain dengan mengetahui ciri-ciri spul motor rusak,dibagian fulser motor juga biasanya juga berhubungan dengan spul.Alangkah baiknya juga dengan melakukan pengecekkan.Cara melakukan pengecekkannya dapat anda lihat pada fulser motor mati simak cara mengeceknya.

Daftar Harga Spul Motor Yamaha Mio

  • Harga spul motor mio lama sporty soul smile 5TL Rp 84.000
  • Harga spul motor mio sporty smile original Rp 150.000
  • Harga spul motor mio z asli Yamaha Rp 285.000

Daftar Harga Spul Motor Honda Supra / Grand

  • Harga spul motor grand assy stator comp supra x grand supra fit legenda revo  Rp 120.000
  • Harga spul motor grand set fulser grand legenda  Rp 90.000
  • Harga spul motor grand original AHM  Rp 225.000

Daftar Harga Spul Motor beat injeksi,Vario 110

  • Harga spul motor vario 110 lama karbu old CW KWB  Rp 112.000
  • Harga spul motor vario 110 karbu ori  Rp 228.000
  • Harga spul motor vario 110 aspira Rp 150.000
  • Harga spul motor vario 110 fi Beat fi Scoopy fi  Rp 186.000

Spull motor cb150r

Mempunyai kode spul part 31120K15902 Stator Comp( spull ) cb150r old dengan harga sekitar Rp 433.000.


Demikian beberapa informasi mengenai ciri-ciri spul motor rusak,semoga bisa membantu anda dalam memecahkan masalah seputar spul motor.

salam,antonkevas.com👍👍
antonkevas
antonkevas A country boy who is starting to learn how to manage a personal blog

1 komentar untuk "4 Ciri-Ciri Spul Motor Rusak serta Cara Mengeceknya"

Posting Komentar

Advertisements
Advertisements
Advertisements
Advertisements
close
Advertisements